Dalam aktifitas saya sebagai penyelam professional, saya sering kali mendapat pertanyaan dari customer, baik itu peserta kursus selam atau para penyelam bersertifikat yang melakukan kegiatan penyelaman bersama saya, 'bagaimana memilih atau merek apa yang berkualitas dalam menginvestasi atau memiliki peralatan selam pribadi?. Untuk itu saya coba buat tulisan ini dari berbagai sumber dan pengalaman saya, apa yang menjadi pertimbangan dalam investasi peralatan selam.
Sejak kita lahir bukan sebagai mahluk dalam air, kita menggunakan teknologi untuk beradaptasi dengan lingkungan tersebut. Tiap adaptasi atau penyesuaian itu ditentukan satu atau beberapa peralatan ( bernafas dan membuat hangat ). Itulah mengapa penyelaman adalah berhubngan dengan peralatan intensif dibanding dengan olahraga yang lain. Peralatan selam tidak hanya menyediakan penunjang kehidupan (life support) tetapi itu juga akrab dengan integrasi pada tubuh kita. Untuk alasan tersebut sangatlah penting untuk memilih peralatan yang sesuai dengan keinginan kita yakni pas dan nyaman.
Ketika kita menginvest atau membeli peralatan selam, sebenarnya kita membeli keamanan, penampilan dan kesenangan. Yang maksudnya adalah kita menginginkan untuk memilih peralatan khusus yang kita perlukan dalam penyelaman dan mencapai hasil yang kita inginkan sehingga kita benar-benar menikmati penyelaman tersebut.
Setiap calon pembeli atau penyeleksi peralatan selam mempunyai pertimbangan khusus, tetapi ada empat kriteria keseluruhan yang diterapkan pada hampir semua bagian dari peralatan yang akan kita invest atau beli.
1. Utamakan Keamanan.
Pabrik-pabrik modern, mendesign dan memproduksi peralatan dengan maksud kita seluruhnya telah dipercaya dapat memelihara peralatan tersebut dengan sebaik-baiknya. Pilihan keamanan lebih kepada pemilihan peralatan yang salah atau yang telah usang dalam penyelaman yang kita rencanakan. Suatu contoh, baju selam tipis adalah mungkin pilihan yang tepat buat penyelaman di air hangat atau perairan tropis, tetapi itu akan menjadi suatu pilihan yang tidak aman bila kita melakukan penyelaman es menggunakan baju selam tersebut. Perlu diingat kita memilih peralatan penunjang hidup. Ketika menyeleksi peralatan, persempit pilihan kita dari model-model yang ada, yang mana benar-benar kita butuhkan dan sesuai dengan rencana penyelaman kita.
2. Kenyamanan adalah segalanya.
Setelah keamanan, peralatan yang memberi rasa nyaman adalah peralatan yang kita butuhkan untuk suatu penyelaman. Jadi kita hampir samasekali tidak perlu mengorbankan rasa nyaman. Menggunakan sesuatu yang membuat kita merasa tidak nyaman dapat menyebabkan berkurangnya kesenangan dari penyelaman dan dapat menyebabkan kita dalam suatu masalah yang serius. Suatu gangguan yang terus menerus atau tetap dapat meningkatkan stress dan menyebabkan kita jadi kurang perhatian dengan pemakaian udara atau tidak perduli dengan teman penyelaman atau buddy kita. Para penyelam yang baik akan menghentikan penyelaman mereka ketika mereka mendapat suatu masalah. Jadi itu tidak akan membuat keinginan mulai penyelaman dengan suatu atau bahkan sedikit dari rasa tidak nyaman. Ada cukup tersedia dari beragam peralatan yang bisa kita dapatkan dari keduanya, penampilan dan rasa nyaman.
3. Jaminan untuk service peralatan
Peralatan selam membutuhkan service berkala setelah penggunaan tahun demi tahun. Kita juga harus mempertimbangkan model mana yang mempunyai stock spare parts dan spare parts yang harus dipesan dulu. Karena hal ini bisa mempengaruhi dari waktu ketika kita sedang menservice suatu peralatan selam.
4. Mencoba peralatan tersebut.
Atau paling tidak menanyakan kepada seseorang yang telah mempunyainya. Kita membuat suatu keputusan yang tepat kalau kita bisa mencoba suatu peralatan yang baru terlebih dahulu. Tetapi dalam kenyataannya, sering hal ini tidak mungkin dilakukan. Hal terbaik lain yang bisa dilakukan adalah membandingkan item yang sama sisi demi sisi dan menanyakan kepada penyelam berpengalaman yang telah menggunakan alat tersebut. Dengan melakukan hal ini kita bisa mendapatkan apa yang kita cari pada akhirnya.
Saya harap tulisan ini bisa berguna buat teman-teman yang ingin menginvest atau membeli peralatan pribadi. Yang perlu diingat buat mereka yang mempunyai alat pribadi, 'Lebih baik peralatan itu rusak karena digunakan, daripada rusak karena lama tersimpan' Jadi dengan kata lain begitu kalian mempunyai peralatan selam pribadi, luangkanlah waktu untuk melakukan penyelaman, karena ketrampilan selam anda akan menjadi lebih bagus bila selalu dipraktekan.
Artikel yang mantap...
ReplyDeleteBisa jadi inspirasi baru nih...
http://mydivingbali.wordpress.com